Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara SettingTenda N301 sebagai AP Mode untuk Voucheran

Tenda
Assalamualaikum Wr Wb.
Di artikel kali ini saya akan memberikan tutorial mengkonfigurasi Tenda N301 Sebagai AP mode untuk voucheran di indoor.

Langkah Konfigurasinya :

  1. Colokan kabel lan ke tenda, lalu buka browser dan ketikkan ip default tenda yaitu 192.168.0.1 maka akan terbuka tampilan seperti dibawah ini, Setting Wifi name + password sesuai keinginan sendiri.
    Setting Name dan password
  2. Masuk ke menu Wireless Repeating. Disitu terdapat 3 mode, karena artikel ini membahas tentang Access Point maka pilih yang AP mode.
    Pilih AP Mode
  3. Di bagian ini pilih disable semua
  4. Dibagian paling bawah akan ada Wireless Parameter, silahkan sesuaikan wireless channel yang kosong di sekitar anda, agar tidak tabrakan dengan wifi lainnya
  5. Dibagian ini berguna untuk membuat list Mac Address perangkat baik itu yang akan diblok atau yang diperbolehkan
  6. Pada menu Administrator, bagian Login Password silahkan ubah agar tidak default yang bisa berakibat dihack.
    Ubah login default
  7. Colokan tenda ke port mikrotik yang ada hotspot nya, jika belum tau cara membuat hotspot bisa lihat di artikel ini. Tenda siap digunakan untuk voucheran.

Semoga bermanfaat ya :)
Wassalamu'alaikum Wr.Wb

Post a Comment for "Cara SettingTenda N301 sebagai AP Mode untuk Voucheran"

'