Cara Setting Internet Dynamic di Mikrotik untuk Pemula!

Mikrotik menjadi salah satu router yang saat ini banyak dipakai untuk segala urusan, bagaimana tidak ? Karena disamping harganya yang relatif ramah di kantong juga konfigurasinya sudah tersedia di berbagai platform baik itu citraweb.com atau di channel youtube Mikrotik Indonesia.
Pada artikel kali ini saya akan membagikan cara konfigurasi Internet di mikrotik dengan cara dinamis. Mungkin oleh sebagian orang artikel ini sudah diluar kepala, namun ada dari kita yang masih terkadang lupa atau jarang praktik di sekolah.
Alat dan Bahan:
- Sumber Internet
- Mikrotik
- Laptop
- Kabel Lan
- Aplikasi Winbox
Cara Konfigurasi :
- Colokan Kabel lan dari Laptop ke Ethernet port nomor 2 di mikrotik. Colokkan juga kabel lan ke ethernet 1 dari ISP.
- Buka aplikasi winboxnya lalu login ke router mikrotiknya. Jika mikrotik masih default maka ip nya adalah 192.168.88.1
- Klik IP - Address - klik (+) untuk menambah kan ip address local di ethernet 2, disini sebagai contoh saya isikan ip nya 192.168.3.1/24, interface ether 2. Lalu klik Apply dan OK
- Klik IP - Dhcp Client - klik (+) dengan interface ether 1 yang mengarah ke internet. Jika berhasil maka statusnya menjadi bound
- Klik IP - Dhcp Server - Dhcp Setup - Ether 2, fungsinya untuk memberi ip ke perangkat yang mencolok ke Ethernet 2 di Mikrotik. Lalu klik next sampai selesai
- Klik IP - Dns - Dibagian server tambahkan 8.8.8.8 lalu centang pada Allow Remote Request. Klik Apply dan OK
- Klik IP - Firewall - NAT - klik (+), kebagian tab General, di kolom Out Interface isikan Ether 1 (yang mengarah ke internet)
- Lalu ke tab Action pilih Masquerade. Lalu Apply dan OK.
- Tes ping menggunakan terminal di mikrotik. Jika seperti dibawah ini maka konfigurasi telah berhasil.
- Langkah terakhir membuat dhcp pada laptop, selamat berselancar di dunia internet.
Semoga bermanfaat ya :)
Wassalamu'alaikum Wr.Wb
Post a Comment for "Cara Setting Internet Dynamic di Mikrotik untuk Pemula!"