Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Sharing Koneksi Internet HP Android ke Laptop

Android
Assalamu'alaikum Wr.Wb

A. Alat dan Bahan

  • Laptop
  • Hp Android
  • Koneksi Internet
  • Kabel USB

B. Pembahasan

Di dalam Hp Android ada beberapa cara utuk sharing koneksi internet untuk laptop, yaitu dengan membuat hotspot dan cara satunya yaitu menggunakan kabel data USB.
Nah mungkin membuat hotspot cara simple, tapi seringkali jika disuatu kondisi yang memang sedang banyak yang membuat hotspot itu channel hotspotnya bertabrakan akibatnya banyak yang susah terkoneksi atau terhubung dengan hotspot.

Disini saya akan menunjukkan cara mendapatkan koneksi internet via USB :

  1. Siapkan kabel USB.
  2. Siapkan hp android yang memiliki koneksi internet.
  3. Siapkan Laptop, lalu pasangkan kabel usb ke port yang di laptop. Kemudian pasangkan juga ke hp (layaknya mencharger seperti biasa).
  4. Secara otomatis disitu akan ada beberapa pilihan, biasanya pilihannya diantara berikut :
    - Penyimpanan USB.
    - Perangkat Media (MTP).
    - Kamera (PTP).
    - Hanya Mengisi Daya.
    - USB Virtual Drive.
  5. Nah paling bawah sendiri nanti akan ada pilihan 'Debugging USB'. Kita aktifkan agar bisa mengaktifkan fungsi USB ke laptop.
  6. Lalu aktifkan pula 'USB Virtual Drive' agar bisa mengaktifkan metode penambatan USB.
  7. Lalu masuk ke setting hp android anda, masuk ke bagian menu 'Menambatkan & Hotspot Portabel'.
  8. Lalu centang bagian Penambatan USB agar laptop kita secara otomatis mendapatkan koneksi melalui kabel USB.
Selesai, Silahkan dicoba. Semoga berhasil :)

C. Kesimpulan

Cara ini dapat digunakan jika pada suatu kondisi tertentu banyak hotspot yang menyala, jadi kemungkinan channel bertabrakan, Dengan cara ini kita aman karena tidak menggunakan hotspot dan channel.

Semoga bermanfaat ya :)
Wassalamu'alaikum Wr.Wb

1 comment for "Cara Sharing Koneksi Internet HP Android ke Laptop"

'