Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengatur Client melalui Dhcp Leases

Assalamualaikum Wr Wb
Pada artikel kali ini saya akan membahas tentang bagaimana mengatur Client melalui Dhcp Leases.

Dhcp Leases bisa digunakan untuk membuat ip yang Dynamic menjadi ip statik untuk di sisi client. Selain itu bisa juga untuk keperluan lain seperti limitasi hingga dapat mengelompokkan ip address.

Alat dan Bahan

  1. Mikrotik yang sudah terkoneksi internet
  2. Lan
  3. Laptop
  4. Winbox

Cara Konfigurasi :

  1. Colokan Lan dari Laptop ke Mikrotik. Klik IP - DHCP Server - Tab Leases. Di Tab ini bisa kita gunakan dua cara yaitu dengan klik kanan target lalu Make static atau menambahkan baru. Berikut adalah target laptop saya yaitu Hostnamenya Windows.
    Cari target
  2. Double klik pada target, lalu copy bagian Mac Address nya.
  3. Tambahkan baru, bagian Address bisa kita tentukan ip nya lebih baik dibuat secara berurutan agar terlihat lebih rapi. Bagian Mac Address nya di paste yang tadi sudah di copy. Dibagian server kita arahkan ke dhcp server yang sudah dibuat diawal. Lalu klik Apply dan OK.
  4. Selain untuk membuat ip menjadi static, bisa juga digunakan untuk limitasi otomatis di menu Rate Limit. Bisa juga untuk mengelompokkan ip address dibagian address list, jadi ip yang sudah berada di address list bisa diatur untuk mengijinkan /memblok suatu aktivitas.
  5. Jika sudah bound maka ip address tidak akan berubah dynamic lagi.

Maka dengan fitur ini kita bisa memanage client yang ada di jaringan kita.

Semoga bermanfaat ya :)
Wasssalamu'alaikum Wr.Wb

Post a Comment for "Cara Mengatur Client melalui Dhcp Leases"

'